Membaca tulisan tentang Pembuahan Internalnya mbah Dukun Eddy... saya jadi tergelitik dan teringat jaman masih di Youth Center.
Waktu di sana, sempet dapet kerjaan untuk sosialisasi program/modul kesehatan reproduksi (kespro) untuk usia 10-15 tahun. Jadi, kita men-training guru-guru SD mengenai program kespro ini. Salah satunya mengenai cara menjawab pertanyaan-pertanyaan seperti yang diajukan tripletnya mbah Dukun.
Di kantor Ayah, ternyata ada modul kespro buat anak umur 4-6 tahun. Iya, umur 4-6 tahun...usia TK...
Ayah sempet cerita ke Bunda, tapi belum sempat bawa bahannya.
Nah, baru tadi malam Ayah bawain buat Sanggar.
Setelah Bunda liat sekilas, modul anak 4-6 th, sebenernya gak terlalu beda sama 10-15 tahun.
Materi yang dikasih adalah pengetahuan dasar tentang kesehatan tubuh dan diri.
Nah, yang bikin susah, pada saat kita dengar soal Pendidikan Seksual, yang ada di pikiran kita adalah macam-macam yang berhubungan dengan hubungan seksual jadinya otak sudah ter-blok untuk mencoba melihat lebih jauh. Padahal beda jauh lho arti Pendidikan Seksual dengan Hubungan Seksual.
Yuk, sebelumnya, coba kita liat apa sebenarnya arti dari Seks itu sendiri...
Seks adalah jenis kelamin (cmiiw).
Jadi kalo suatu ketika ada form berbahasa inggris yang ada tulisannya Sex:......................................
Jangan dijawab 3 times a day
Jawabannya cukup: Male/Female
So, pendidikan seks artinya pendidikan tentang jenis kelamin, such as:
1. Mengenali siapa kita, termasuk jenis kelamin, organ, atau pun perilaku yang berhubungan dengan jenis kelamin kita
2. Memahami orientasi kita terhadap jenis kelamin kita dan jenis kelamin yang berlawanan
3. Merawat tubuh dan organ kita
4. Berperilaku sesuai dengan jenis kelamin dan memahami kodrat serta tugasnya, dll, dsb.
Gitchu....
Back to the topic,
Modul kespro untuk umur 4-6 tahun, terdapat berbagai seri yang bisa menjelaskan pertanyaan-pertanyaan anak mengenai seksualitas.
Buku dan alat peraga disesuaikan dengan pemahaman anak.
Terdapat panduan serta pedoman pembelajaran untuk guru dan orang tua.
Soalnya, pembelajaran dari guru tanpa keikutsertaan orang tua, hasilnya 0 besar.
Saya belum bisa cerita banyak karena belum sempat baca seluruh bukunya. Tapi saya mau coba share tentang modul ini lewat foto. Nanti bisa diliat di sini ya...
Silahkan diliat dan kita sharing mengenai masalah kespro ini.
Oya, sebagai pengantar modul 4-6 tahun ini dibuat untuk mengenalkan kespro sejak dini pada anak dan sebagai salah satu upaya untuk menghindarkan kekerasan seksual pada anak.
Sok deh dilihat potonya ya...
Ditunggu sharingnya....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar